Financial Advisor Indonesia – Sektor bisnis financial advisor atau financial planner sedang ramai diperbincangkan belakangan ini. Hal ini lantaran Jouska, salah satu financial planner populer, tengah tersandung kasus kerugian investasi. Namun terlepas dari kasus Jouska, di Indonesia sendiri bisnis financial advisor memang sedang tumbuh tinggi. Jadi jika Anda mencari deret financial advisor indonesia, akan muncul beberapa nama yang tak kalah populernya dengan Jouska.

7 financial advisor Indonesia yang Paling Populer Berikut adalah 7 financial advisor yang bisa Anda pilih :

1. Ligwina Hananto

Ligwina Hananto merupakan salah satu pioneer perencana keuangan di Indonesia. Melalui QM Financial ia ingin mewujudkan impian untuk membantu banyak orang dalam mengelola keuangan. Ia bahkan telah memiliki beberapa standar kompetensi dari sertifikasi Financial Planning Standards Board, Certified Wealth Manager Association, dan International Association of Registered Financial Consultants.  

2. Prita Ghozie

Zap Finance Influencer sekaligus CEO dari Zap Finance ini sering membagikan informasi dan tips investasi melalui akun Instagram pribadinya. Mulai dari dana untuk menabung, dana untuk pensiun, sampai dana khusus untuk pacaran. Prita memiliki gelar akademis resmi dalam bidang perencanaan keuangan dan gelar profesional sebagai Certified Financial Planner Professional. Ia juga telah menerbitkan buku berjudul Menjadi Cantik, Gaya, dan Tetap Kaya yang laris manis di pasaran.

 3.  Jonathan End

Namanya dikenal sejak ia membuka sesi curhat berbayar melalui telepon. Topiknya beragam, mulai dari asmara, karir, bisnis, sampai keuangan. Ia juga sering memberikan tips-tips menarik tentang keuangan di berbagai sosial medianya.

4. Andhika Diskartes

Andhika mendirikan diskartes.com pada tahun 2015 sebagai rujukan investasi bagi pasar modal, teknologi blockchain, serta analisis perekonomian Indonesia.

5. Safir Senduk

Safir Senduk merupakan tokoh senior di bidang perencanaan keuangan.  Ia bahkan telah memulainya sejak 1998 dengan mendirikan konsultan keuangan bernama Safir Senduk dan Rekan.

6. Aidil Akbar Madjid

Aidil memulai karirnya lebih dulu di Amerika pada pertengahan 1990-an. Baru pada tahun 2000-an ia pulang dan memulai karirnya di Indonesia dengan mendirikan AFC Financial. Saat ini ia telah meluncurkan 11 buku tentang perencanaan keuangan.

7.  Ellen May

Ellen May merupakan salah satu tokoh yang ahli dalam bidang perencanaan keuangan. Di akun Instagramnya, ia sering membagikan tips maupun informasi penting tentang pasar modal kepada 115 ribu followers-nya. Ia juga telah mendirikan sebuah organisasi bernama Ellen May Institute.

Artikel Terkait